Day-Date

Keahlian pembuatan arloji yang tiada bandingannya

Keagungan Day-Date
Evolusi Day-Date

Perpaduan keanggunan dan inovasi

Pada peluncurannya, Day-Date adalah jam tangan pertama yang menggabungkan semua inovasi pembuatan jam tangan terbaru: kronometer self-winding dan kedap air dengan tanggal dan hari yang dieja secara lengkap – sekarang ini tersedia dalam 26 bahasa. Dibuat secara eksklusif dari logam mulia dan disertai dengan rantai jam President yang simbolis, dial-dial jam Day-Date terdiri dari dial-dial beragam menjadikannya kanvas yang ideal untuk pengekspresian diri.

Hari dan Tanggal

Hari dan tanggal seketika
Keajaiban tengah malam

Diluncurkan pada tahun 1956, Day-Date adalah yang pertama di dunia. Jam tangan pertama yang menampilkan hari dalam seminggu dengan ejaan lengkap. Dipakai oleh banyak pemimpin dunia, Day-Date tersedia dengan hari yang dieja dalam banyak pilihan bahasa.

Rantai Jam President
Nama yang dipredestinasikan

Rantai jam President
Diciptakan khusus untuk Day-Date pada tahun 1956, rantai jam President yang elegan dan mengagumkan ini melekat pada jam tangan ini hingga sekarang. Dapat segera dikenali, rantai jam emas 18 karat atau platinum 950 padat dengan kaitan tiga keping semi bundar ini memberikan keandalan dan kenyamanan yang sempurna.
Crownclasp
Rantai jam President dilengkapi dengan Crownclasp tersembunyi, dibuka dengan crown Rolex berengsel, memberikan sentuhan estetika dan fungsional pada rantai jam mewah ini. Ini termasuk sisipan keramik di dalam kaitannya untuk meningkatkan fleksibilitas dan usia pakainya.
Bezel beralur

Bezel beralur
Rahasia yang dijaga ketat

Awalnya, alur bezel Oyster memiliki tujuan fungsional: ia berfungsi untuk menyekrupkan bezel pada cangkang yang membantu untuk memastikan kekedapan air pada jam tangan. Selanjutnya, fungsinya mirip dengan alur pada bagian belakang case, yang juga disekrupkan ke case untuk kekedapan terhadap airnya, dengan menggunakan alat Rolex yang khusus. Seiring waktu, alur tersebut menjadi unsur estetika, fitur khas Rolex yang asli. Kini, bezel beralur menjadi sebuah tanda keistimewaan, selalu terbuat dari emas atau platinum.

Sejak tahun 2022, Day-Date dalam platinum 950 dilengkapi dengan bezel beralur yang dibuat dari bahan berharga yang sama – yang pertama bagi Rolex dan sebuah inovasi yang bersifat teknis sekaligus estetis, karena proses pembuatan fluting/ alur-alur ini harus disesuaikan dengan ' logam paling mulia'. Memproduksi fluting/ alur-alur dengan bentuk yang sempurna dan permukaan yang berkilau adalah sebuah prestasi teknis.

Beragam tampilan dial jam
Wajah baru keunggulan

Dapat dikenali dalam sekilas pandang dengan jendela harinya yang berbentuk busur pada posisi jam 12, dial/ pelat jam Day-Date tersedia dalam beragam desain, bahan, finishing, dan warna yang mengekspresikan beragam keahlian pembuatan dial jam yang dikuasai oleh bengkel Rolex sendiri.

Batu dekoratif, berlian, lapisan mutiara, meteorit, enamel, atau finishing sunray atau 'ombré' – beragam teknik yang digunakan dalam pembuatan dial jam, baik yang mengandalkan keahlian tradisional atau teknologi terkini, memungkinkan kami membuat berbagai macam komposisi ‘wajah’, masing-masing dengan kepribadiannya sendiri.

Beberapa dial jam Day-Date menampilkan angka Romawi berenamel dan penanda jam bertatahkan berlian atau safir-safir berwarna. Yang lain memiliki ciri khas karena angka-angka Romawi bersegi yang didekonstruksi ulang dan penanda jam indeks bersegi – yang masing-masing diposisikan dengan cermat dan dipasang satu per satu dengan tangan.

Pabrik pengecoran

Pabrik Pengecoran Rolex
Menguasai logam mulia

Jam tangan emas Rolex memiliki pancaran cahaya yang benar-benar memikat hati, lahir dari pengalaman bertahun-tahun dalam menyempurnakan penggunaan logam mulia ini. Hanya dengan mengontrol seluruh proses Rolex dapat menjamin kilau yang memesona, tiada taranya pada cangkang jam dan rantai jamnya.

Rolex secara ekskusif menggunakan emas 18 karat, logam campuran mewah terdiri dari 750‰ (perseribu) emas murni, ditambah campuran elemen-elemen yang tepat termasuk perak dan tembaga yang diperlukan untuk memproduksi emas 18 karat berbagai jenis: kuning, putih dan Everose, logam campuran emas merah muda Rolex. Formula yang dijaga ketat memastikan daya tahan, kemudahan untuk dipoles – dan kilau luar biasa yang bertahan untuk beberapa generasi.

Pengecoran Rolex

Kaliber 3255
Mesin jam superlatif

Day-Date 36 dan Day-Date 40 dilengkapi dengan kaliber 3255, mesin jam yang sepenuhnya dikembangkan dan dimanufaktur oleh Rolex. Berada di barisan depan teknologi pembuatan jam tangan, mesin jam mekanis pemuntir otomatis ini membuahkan pengajuan sejumlah paten, dan menawarkan kinerja yang luar biasa dalam hal ketepatan, cadangan daya, kenyamanan, dan keandalan.

Kaliber 3255