Sir Malcom Campbell
Pelopor kecepatan
Pemecah rekor Sir Malcolm Campbell adalah salah satu arsitek hebat dari pencarian pertama akan prestasi olahraga bermotor. Meskipun dia mencoba menciptakan rekor bahari di akhir tahun 1930-an, di daratlah dia meraih prestasi terhebatnya, mencatat sembilan rekor kecepatan dunia antara 1924 dan 1935.
Di Bonneville Salt Flats, tanggal 3 September 1935, Campbell menciptakan rekor terakhirnya. Di balik kemudi Bluebird-nya, dia menjadi manusia pertama yang mengemudi lebih dari 300 mil per jam, dengan rata-rata 301,337 mpj (484,955 km/j) sejauh satu mil.
Campbell dilantik ke International Motorsports Hall of Fame tahun 1990 dan Motorsports Hall of Fame of America tahun 1994.